poltara.com
Berita Hukum Analisis Berita hutara Analisis Pro-Kontra hutara Pusat Data poltara
Hutara Pro   Masuk
hutara.id hutara.id
Hutara Pro   
  • Pengaturan Akun
  • Masuk
  • Kategori
  • Berita Hukum
  • Analisis Berita hutara
  • Analisis Pro Kontra hutara
  • Pusat Data hutara

Napi Narkoba Lapas Cipinang yang Kabur Berhasil Ditangkap

Penulis: Hessa Abda
Tanggal Terbit: Selasa, 01 November 2022
Napi Narkoba Lapas Cipinang yang Kabur Berhasil Ditangkap

Ilustrasi. Napi Narkoba Lapas Cipinang yang Kabur Berhasil Ditangkap./Unsplash Matthew Ansley

Pihak Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Cipinang dan Polsek Cibinong berhasil menangkap Aditya Egaftyan alias Bokir yang merupakan narapidana sekaligus bandar narkoba yang melarikan diri dari Lapas Cipinang pada Sabtu 29 Oktober 2022.

Diketahui Bokir ditangkap pihak yang berwajib di daerah Cibinong pada Senin 31 Oktober 2022 malam hari. Kepala Lapas Kelas I Cipinang, Tonny Nainggolan mengungkapkan awal mulanya Bokir berhasil ditangkap karena informasi dari anggota Binmas Polsek Cibinong.

Setelah mengetahui adanya informasi tersebut, pihak Lapas Cipinang bersama Koordinator Keamanan dan Ketertiban Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) dan tim mengejar informasi di mana Bokir bersembunyi.

Baca Juga Perempuan Bawa Senjata Api Masuk Kawasan Istana Merdeka, dari Mana Asal Senjata Apinya?

Adapun tim gabungan tersebut terdiri dari pihak Lapas Cipinang, Ditjenpas, dan Polsek Cibinong. Sebelumnya tim tersebut mengatur strategi penangkapan napi narkoba yang kabur dari Lapas Cipinang pada 29 Oktober 2022 itu.

Lalu Bokir berhasil diringkus kembali sekira pukul 21.15 WIB ketika napi narkoba tersebut berada di Jalan Pabuaran, Gang Bedol, Cibinong. Setelah Bokir ditangkap, tim gabungan membawanya ke Polsek Cibinong guna dilakukan pemeriksaan.

"Usai ditangkap dan diamankan, yang bersangkutan segera dibawa ke Polsek Cibinong untuk diperiksa. Kemudian dibawa kembali ke Lapas Cipinang dan ditempatkan di sel isolasi," ujar Tonny [1].

Dalam hal ini, Tonny menyampaikan rasa terima kasihnya kepada seluruh pihak yang terlibat, diantaranya adalah Polsek Cibinong. Untuk saat ini, napi narkoba yang sebelumnya melarikan diri, ditempatkan pihak Lapas Cipinang di sel isolasi.

Baca Juga Mamat Alkatiri Dilaporkan Hillary Brigitta Lasut, Waketum NasDem Menyayangkan, Wakil Sekretaris Sebut Ini

"Kami sampaikan terima kasih banyak atas kerja sama dari aparat penegak hukum khususnya Polsek Cibinong maupun masyarakat yang bersama-sama telah ikut membantu menginformasikan keberadaan pelaku," katanya.

Sebelumnya, narapidana sekaligus bandar narkoba Aditya Egaftyan alias Bokir melarikan dari Lapas Cipinang pada Sabtu, saat penghuni lain tengah melaksanakan salat magrib berjamaah di masjid lapas. Bokir kabur diduga dengan cara memanjat atap.




Bagikan:

 Berita Terbaru

  Sekeluarga Tewas di Magelang Diduga Dibunuh sang Anak, Motif Sakit Hati?
Rabu, 30 November 2022
  Prajurit TNI AU Prada Indra Meninggal Dunia, Netizen Samakan dengan Kasus Brigadir J
Jumat, 25 November 2022
  Koalisi Gerindra-PKB Dikabarkan Mandeg, Cak Imin Singgung Komposisi Baru
Rabu, 23 November 2022
  Special Insight: Marak Kasus Bully dari Anak-anak hingga Dewasa, Kenapa Ya?
Selasa, 22 November 2022
  Iriana Jokowi Dihina Warganet di Twitter, Netizen Nilai Ejek Seluruh Rakyat Indonesia
Senin, 21 November 2022
  Xi Jinping Marahi Justin Trudeau saat KTT G20, Warganet Sebut Hanya di Indonesia…
Jumat, 18 November 2022
  Gibran Rakabuming dengan Anies Baswedan Bertemu, Disebut Upaya Memecah Belah PDIP
Kamis, 17 November 2022
  Diduga Rudal Asal Rusia Meledak di Polandia, Anak Buah Putin Bantah, Joe Biden Sebut Mungkin Bukan dari…
Rabu, 16 November 2022
  Puncak KTT G20 Hari Pertama, PBB Titip Pesan, Menlu Rusia Masuk RS?
Selasa, 15 November 2022
  Sekeluarga Tewas di Kalideres, Kriminolog Duga Dilaparkan, Berikut Fakta-faktanya
Senin, 14 November 2022
  Megawati dan Puan Maharani Kunjungi Tragedi Itaewon, Ada Netizen Tanya Kehadirannya di Kanjuruhan
Jumat, 11 November 2022
Berlangganan Gratis

Jadilah yang paling ter up to date. Daftar dan dapatkan langganan gratis berita, data, dan insight politik terkini dari kami.

 

Anda dapat berhenti berlangganan kapanpun
Napi Narkoba Lapas Cipinang yang Kabur Berhasil Ditangkap
Hutara Indonesia
Kworks Indonesia - Wisma Korindo Lantai 6 - Jalan MT. Haryono Kav. 62 Pancoran - Jakarta Selatan. 12780
(022) 2010606

Jaringan
Poltara.com

Informasi
Berlangganan dan Pembayaran
Pedoman Media
Privasi
Syarat dan Ketentuan
Hubungi Kami
© Hutara Indonesia 2022